Saturday, January 26, 2013

Sponge cake lapis karamel

Sponge cake lapis karamel
Buat saya yang penggemar sponge cake dan juga puding karamel sudah tentu cake ini langsung menjadi favorite dan andalan utama untuk suguhan di setiap hari istimewa, bagaimana tidak, cake ini merupakan gabungan keduanya, sponge cake yang dilapis dengan puding karamel sekaligus, pasti sudah terbayang kan enaknya.

Cake ini pertama kali menarik perhatian saya sewaktu salah satu kontestan dalam suatu acara lomba memasak di TV memperkenalkannya ke dewan juri. Peserta yang aslinya berasal dari Thailand ini menyuguhkan cake lapis puding karamel ini sebagai dessert, walaupun pada saat itu juri tidak begitu suka dengan rasanya dan mendapatkan nilai yang buruk pada dessert ini tapi sudah cukup menarik perhatian saya. Pada saat itu saya berpikir bagaimana bisa sponge cake dan puding karamel di masak secara bersamaan, suatu hal yang sulit diterima mengingat keduanya adalah adonan cair, dan pasti memiliki lama memasak yang berbeda. Tapi karena hal itulah maka membangkitkan rasa penasaran saya sehingga akhirnya saya berusaha mencoba mencarinya di semua resep masakan Thailand, sayangnya saya tidak tau apa nama dessert tersebut sehingga pencarian saya sia-sia. Sampai suatu ketika saya membaca postingan Azlita Aziz di blog masam-manis miliknya yang memposting resep cake ini. Kebetulan sekali pikir saya, resep yang telah lama saya inginkan secara tidak sengaja saya dapatkan di sebuah blog Malaysia, dan ternyata cake ini juga sangat terkenal di Malaysia.

Pada blog milik Azlita Aziz tersebut yang bisa dilihat disini selain diberikan resepnya juga diberikan step by step cara pengerjaannya dan semua tips agar cakenya berhasil, setelah dipelajari memang ternyata methode mengovennya antara puding karamel dan ponge cakenya dilakukan secara bersamaan dan dengan methode mengoven steam bath. Untuk mengurangi penasaran maka saya cobakan resep tersebut dan memang ternyata hasilnya persis sama dengan yang saya harapkan.

Cake ini amat sangat layak dicoba karena memang benar-benar enak, selain itu cara membuatnya tidaklah sesulit yang dibayangkan karena persis dengan cara membuat cream caramel dan sponge cake biasa hanya cara memasaknya dilakukan bersamaan. Untuk rasa spongenya bisa disesuaikan seperti memakai rasa buah atau rasa pandan biasa untuk mengimbangi dari rasa legit cream caramelnya.

Dibawah ini saya tuliskan resep dari sponge cake lapis karamel Azlita Aziz yang sudah saya sesuaikan sedikit ukuran dan bahannya.  Silahkan mencoba.....

Bahan (saya memakai loyang ukuran 7,5inch)

Untuk karamel puding :
- 4 sdm gula pasir
- 1 sdm air
- 2/3 cup susu murni (fresh milk)
- 4 butir kuning telur
- 50 gr gula pasir
- 1 sdm vanilla ekstrak

Cara membuat :
  1. Oles dasar loyang dengan margarine tipis-tipis, pinggir loyang tidak perlu dioles.
  2. Masak 4 sdm gula pasir dan 1 sdm air diatas loyang tahan panas sampai berwarna coklat dan berkaramel.
  3. Tuang karamel diatas loyang dan ratakan cepat sebelum mengeras.
  4. Pada mangguk lain campurkan kuning telur, susu, gula dan vanilla ekstrak, aduk rata dan saring.
  5. Tuang campuran susu diatas loyang yang sdh ada karamelnya, sisihkan.

Bahan sponge cake I :
- 2 butir kuning telur
- 50gr gula pasir
- 140gr tepung terigu
- 60ml minyak goreng
- 70gr santan (saya pakai coconut milk instant)
- 1/4 sdt garam
- Pewarna sesuai selera (saya pakai pasta pandan dan frambozen)
- vanilla essence (saya tidak pakai)

Bahan sponge cake II :
- 6 butir putih telur
- 1sdt cream of tartar
- 50gr gula pasir

Cara membuat :
  1. Kocok bahan sponge cake II sampai benar-benar mengembang dan keras (dibalik tidak jatuh), sisihkan.
  2. Untuk bahan I, kocok kuning telur dan gula sampai creamy dan pucat, tambahkan tepung, essence (kalau pakai), dan larutan minyak dan santan bergantian, aduk rata.
  3. Tambahkan bahan II ke dalam bahan satu sedikit2 dengan methode aduk balik, sampai rata.
  4. Setelah rata bagi adonan berdasarkan warna yang diinginkan (saya pakai 2 warna).
  5. Beri warna masing-masing adonan, sisihkan.
  6. Panaskan oven dan biarkan.
  7. Ambil loyang yang sudah berisi adonan puding, Tuang adonan sponge cake diatasnya sedikit-sedikit membentuk motif yang diinginkan.
  8. Taruh loyang yang berisi adonan diatas loyang lain yang lebih besar dan telah diisi sedikit air (memakai methode steam bath), usahakan tinggi air hanya 1/4 tinggi loyang.
  9. Masukkan ke dalam oven yang telah panas dengan suhu 170 derajat celcius sampai cake matang (test dengan tusukan sate), untuk oven saya hanya perlu 30mnt waktu memanggaangnya.
  10. Biarkan cake dingin diloyang dan baru dipindahkan ke piring saji setelah benar-benar dingin.
  11. Cake siap dihidangkan.

Catatan :
  • Cake ini dapat mengembang bagus bila hanya memakai api bawah saja, tetapi karena oven saya tidak bisa dibuat seperti itu maka saya tempatkan saja loyangnya di rak terbawah oven, ternyata hasilnya juga tidak mengecewakan.


No comments:

Post a Comment