Monday, August 24, 2009

Bolu kukus



Bolu kukus merupakan salah satu kue traditional yang populer. Semua orang mulai dari anak-anak sampai dewasa pasti mengenal bolu kukus dan menyukainya, hal ini dikarenakan rasa dan bentuk bolu kukus yang enak dan menarik.

Tetapi karena cara membuatnya yang sedikit “tricky” membuat bolu kukus ini terlihat sedikit exclusive dan tidak banyak orang membuatnya sendiri. Padahal kalau diamati sebenarnya bahan bakunya mudah dicari dan murah meriah.

Cara membuat bolu kukus ini juga akan mudah diikuti bila kita sedikit cermat dalam memperhatikan perbandingan ukuran bahan dan mengikuti dengan seksama cara membuatnya.
Dari berbagai macam resep bolu kukus, ada satu resep yang menurut saya mudah diikuti dan hasilnya tidak pernah mengecewakan. Ukurannya juga cukup untuk satu keluarga kecil.

Bahan :

- 250gr tepung terigu
- 250gr gula pasir
- 250ml sprite
- 2 btr telur
- 1 sdt emulsifier
- ¼ sdt baking powder
- Pewarna/pasta (terserah selera)

Cara membuat :

  1. Panaskan kukusan, bungkus tutupnya dengan serbet agar uap air tidak menetes.
  2. Masukkan semua bahan kedalam mangkuk, kocok dengan mixer sampai kental (sampai berjejak) seperti ice cream.
  3. Bagi adonan dan beri warna adonan sesuai selera (bisa 2 warna atau 3)
  4. Masukkan adonan ke dalam cetakan bolu kukus yang telah diberi paper cup.
  5. Kukus kurang lebih 20 menit. Jangan buka tutup kukusan sebelum itu agar bolu kukus mengembang sempurna.


Kalau ingin variasi rasa lain dari bolu kukus mekar ini ada satu resep yang saya ambil dari blognya Mbak Riana "For the Love of Baking" yang rasanya o.k. banget, walaupun tentunya bukan rasa traditional original tapi penampakannya persis dengan bolu kukus mekar dan yang pasti bikin nagih....Saya menyukainya karena bau amis telur yang terkadang ada pada rasa original tertutupi oleh rasa youghurt yang sedikit asam segar. Dan ternyata bolu kukus mekar youghurt ini amat disukai para sahabat saya yang bukan berasal dari Indonesia...

Bolu Kukus Youghurt

Bolu kukus mekar dengan blueberry youghurt

Bahan :
- 2 cangkir gula pasir
- 1 sdt ovallet/ TBM
- 2 cangkir terigu
- 1 cangkir youghurt
- 2 btr telur
- 1/2 sdt baking powder
- Pewarna sesuai selera

Cara Membuat :
  1. Campur semua bahan dalam mangkuk. Kocok sampai kental dan putih.
  2. Pisahkan sedikit dan beri warna sesuai selera.
  3. Tuang dalam cetakan bolu kukus yang telah di alasi cup cake.
  4. Kukus pada dandang yang telah beruap panas, sampai matang.
  5. Jangan buka tutup dandang.

No comments:

Post a Comment