Monday, July 14, 2014

Kering bihun pedas



Masih dengan menu sahur, kali ini saya akan posting tentang lauk pendamping yaitu kering bihun. Sebenarnya bumbu dan pengerjaannyanya sama dengan kering kentang hanya saja memakai bihun kering yang digoreng sebagai bahan utamanya.

Saya menyukai kering bihun ini karena selain rasanya yang enak proses pengerjaannya tidak serumit dan selama membuat kering kentang, selain itu bihun jauh lebih murah harganya dari kentang. Satu kantong bihun ukuran biasa mungkin bisa dipakai untuk membuat satu panci besar kering bihun, karena bihun akan mengembang pada saat di goreng.

Dulu sekali sewaktu saya masih kecil sering melihat pembantu kakek saya membuatnya. Biasanya dia membuat kering bihun ini apabila ada selamatan di rumah kakek. Membuat dalam jumlah besar beberapa hari sebelum acara dimulai dan kemudian di taruh didalam toples-toples sehingga akan tahan renyah lebih lama.

Untuk menambah rasa maka kering bihun saya kali ini saya campur dengan kacang tanah dan teri medan. Bila bingung membuat lauk saur maka resep ini bisa dicoba....

Kering bihun

Bahan :

- Bihun kering (saya pakai satu ikat bihun ukuran sedang, potong2 dengan gunting)
- 6 buah bawang merah
- 3 siung bawang putih
- Cabe merah tergantung selera (saya pakai cabe bubuk)
- 1 sdt air asam
- Garam
- 1 sdm gula tergatung selera (saya tambahkan 1/2 sdt gula merah cair/ 1sdt kecap manis)
- Daun jeruk potong kecil-kecil
- Teri medan yang telah digoreng
- Kacang tanah yang telah di goring

Cara membuat :
  1. Panaskan minyak agak banyak. Sedikit-sedikit goreng bihun sampai mengembang (seperti menggoreng kerupuk), angkat, sisihkan.
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih, dan cabe, tumis di sedikit minyak sampai harum. Masukkan bumbu lain, tambahkan air sedikit bila perlu.
  3. Tunggu sampai bumbu sedikit berkaramel, masukkan bihun gorengnya, aduk rata.
  4.  Tambahkan teri dan kacang tanah goreng, aduk.
  5. Kering bihun siap dihidangkan.
Catatan :
  • Masukkan bihun setelah bumbu berkaramel agar bihun tetap crunchy.
  • Taruh di tempat kedap udara atau toples tertutup, dapat tahan sekitar 1-2 minggu.

1 comment: